Cara Pemakaian Vaseline Lip Therapy Pelembab Bibir Multifungsi

Vaseline Lip Therapy merupakan salah satu produk andalan dari Vaseline yang mampu melembabkan bibir. Namun, kamu harus tahu cara pemakaian Vaseline Lip Therapy yang baik dan benar sebagai pelembab bibir.

Bahkan tidak hanya sebagai pelembab bibir saja, Vaseline Lip Therapy ini juga memiliki sejumlah keunggulan lain. Berikut ini penjelasan lebih lengkap tentang Vaseline yang harus kamu tahu.

Macam-macam Varian Vaseline Lip Therapy

Sebelum mengetahui cara pemakaian Vaseline Lip Therapy, ada baiknya jika kamu mengetahui apa saja varian yang tersedia. Hal ini tentu saja bisa kamu sesuaikan dengan kondisi bibir kamu saat ini.

Langsung saja berikut ini beberapa varian dari Vaseline Lip Therapy Pelembab Bibir Multifungsi.

1. Cocoa Butter

Varian pertama dari Vaseline Lip Therapy adalah varian Cocoa Butter, dari namanya tentu saja varian ini mengandung Cocoa Sead Butter. Kandungan ini merupakan kandungan yang berisi lemak dari biji kakao dan melindungi serta membuat kulit menjadi lebih rileks.

2. Vaseline Lip Therapy Original

Vaseline Lip Therapy Original merupakan varian yang berfungsi untuk melembabkan dan melembutkan bibir dengan mudah. Produk ini bisa kamu dapatkan dengan harga 50 ribuan di toko kosmetik terdekat.

3. Lip Therapy Vaseline Aloe Tin

Dari namanya sudah pasti ketebak jika Vaseline Lip Therapy ini memilki wangi khas lidah buaya. Varian ini berfungsi membuat bibir terasa lebih lembut dan lembab.

4. Rosy Lips Vaseline Lip Therapy

Varian yang satu ini sedikit berbeda dengan varian lain karena terdapat kandungan minyak almond. Sehingga dapat membuat kondisi bibir menjadi lebih lembab dan lembut dengan aroma manis.

5. Vaseline Lip Therapy Creme Brulee

Creme Brulee merupakan sebuah dessert yang terbuat dari custard dengan toping karamel. Dessert ini memiliki cita rasa manis yang membuat siapapun ketagihan sehingga jika banyak yang suka varian ini terutama bagi pecinta manis.

Cara Pemakaian Vaseline Lip Therapy

Setelah mengetahui varian yang tersedia, kini kamu sudah bisa memulai untuk mengaplikasikannya. Kamu bisa menyimak beberapa cara pemakaian Vaseline Lip Therapy berikut ini agar tidak salah.

1. Pilih Varian Vaseline Lip Therapy Sesuai Kebutuhan 

Langkah awal yang harus kamu lakukan adalah memilih varian vaseline lip therapy sesuai dengan kebutuhan dan kondisi bibir kamu. Misalnya, jika kamu menyukai rasa manis bisa memilih varian Creme Brulee atau varian Rosy Lips yang akan membuat bibir kamu terlihat lebih merah merona.

2. Siapkan Produk

Selanjutnya, setelah berhasil menemukan varian Vaseline Lip Therapy sesuai dengan kebutuhan. Kamu bisa langsung membeli dan menyiapkan produk tersebut sebelum pada akhirnya akan diaplikasikan.

3. Bersihkan Jari Tangan

Hal yang tidak boleh kamu lewatkan ketika akan mengaplikasikan Vaseline Lip Therapy adalah membersihkan jari tangan. Tentunya kamu membutuhkan jari tangan untuk mengaplikasikan produk Vaseline ini ke bibir.

4. Colek dan Aplikasikan ke Bibir 

Apabila kamu sudah memastikan tangan dan jari kamu bersih, kamu bisa mulai mengaplikasikannya. Caranya kamu hanya perlu colek secukupnya kemudian oleskan ke bibir secara merata dan tunggu hingga menyerap.

Sudah Paham? 

Dari penjelasan diatas terkait macam-macam Varian berserta cara pemakaian Vaseline Lip Therapy apakah kamu sudah paham. Tentunya bukan hal yang sulit dalam pengaplikasian pelembab bibir dari Vaseline ini, sehingga kamu bisa melakukan sendiri tanpa bantuan orang lain.

Pastikan jika produk yang kamu beli adalah produk Vaseline Lip Therapy yang ori. Kamu juga bisa mengunjungi website resmi Vaseline untuk melakukan pembelian produk yang sudah terjamin ORI.

Cek dan Baca Artikel Lainnya di Google News

Related posts