Perbedaan mesin RX King dengan RX spesial sering menjadi pertanyaan sebagian pencinta motor. Apalagi bagi mereka yang masih newbie.
Yamaha RX king pertama kali rilis di Indonesia pada tahun 1977 dengan model Yamaha RX100, lalu RX King pada tahun 1983 hingga 2008, dan pada tahun 1981-1983 adalah RX spesial.
Perbedaan Mesin RX King dengan RX Spesial
Selain mesin, berikut perbedaan pada RX King dan RX Spesial, yaitu :
1. Usia dan Fitur
Seperti yang sudah tadi kami singgung, RX King adalah generasi selanjutnya dari RX Spesial. Tentu saja keduanya memiliki usia yang berbeda. RX Spesial dijual sejak tahun 1981 hingga 1983. Sedangkan RX King, dijual sejak tahun 1983 hingga 2009.
Saat didatangkan dari Jepang, RX spesial dengan keadaan built up. Berbeda dengan RX king yang hanya box mesin dan melakukan perakitan di Indonesia. Sementara itu, RX Spesial batok lampunya berdesain klasik karena mengusung half fairing. Sedangkan RX King tergolong naked bike yang membuat tangki bahan bakarnya berbentuk kotak.
2. Perbedaan mesin
RX Spesial banyak diminati karena memiliki rem belakang dengan jenis tromol. Pada waktu itu, rem jenis ini sudah termasuk canggih. RX Spesial juga menggunakan mesin 2 stroke dengan kapasitas 115 cc.
Memiliki perbandingan kompresi mesin sebesar 6:6:1 dan tenaga yang dihasilkan maksimal 15,5 tenaga kuda pada 8500 rpm. Mesinnya juga dilengkapi pendingin udara sehingga aman jika akan Anda gunakan untuk jarak tempuh yang jauh.
Berat kosong mesin sendiri sebesar 94 kg dan sudah dilengkapi tangki bahan bakar dengan kapasitas 9,5 liter.
Sekarang beralih pada RX King, merupakan generasi selanjutnya maka tak heran mesin RX King terbilang lebih canggih. Namun, harus Anda tahu bahwa RX King memiliki 2 generasi mesin, yang pertama pada tahun 1983-2005 dan kedua pada tahun 2006-2009.
Generasi pertama memiliki spesifikasi sebagai berikut:
- Dilengkapi sistem pendingin udara dengan kapasitas 132 cc dengan 1 silinder. Memiliki perbandingan kompresi 6:9:1
- Kapasitas tangki BBB 9,5
- Jenis karburator VM 26 Mikuni dan besar daya maksimal mesin 18,5
Sedangkan mesin generasi kedua, yaitu:
- Menggunakan sistem pendingin udara dengan kapasitas 132 cc. Memiliki perbandingan 6:9:1
- Tangki BBM memiliki kapasitas 9,5
- Jenis karburator VM 26×1 Mikuni dengan daya besar maksimal 18,5
Demikianlah perbedaan mesin RX King dengan RX Spesial. Semoga membantu!