Cara Mengatasi Ghost Touch Pada Layar Smartphone – Tidak bisa kita nampikan bahwa hadirnya android menjadi warna baru pada perangkat ponsel. Dengan adanya android pada perngakat sistem operasi seluler kita dimudahkan melakukan berbagai aktivitas dengan menggunakan batuan aplikasi yang bisa kita download langsung di google play store.
Terlepas dari itu bukan berarti smartphone android tidak memiliki kekurangan. Yah bahkan sebaliknya, bahwa android memiliki masalah yang sangat komplek salah satunya yaitu seperti masalah pada layar atau LCD yang sering bergerak sendiri atau isilahnya yaitu ghots touch.
Gost touch sering di alami semua pengguna android semua merk seperti samsung, oppo, vivo, lenovo, dan lainnya. Masalah error pada layar smartphone android yang sering bergerak sendiri tentunya hal yang sangat menjengkelkan. Gimana tidak, pada saat kita sedang melakukan aktivitas di smartphone android misal melakukan chatting, browsing, atau lainnya namun tiba-tiba layar bergerak-gerak sendiri.
Sehingga aktivitas yang kita lakukan pada smartphone android tersebut terganggu dan tentunya akan menjadi kacau. Nah, bagi kamu yang mengalami masalah tersebut maka kamu tidak perlu khawatir atau buru-buru membawa smartphone android kamu ke tempat service hp. Karena kamu bisa mencoba memperbaikinya sendiri dengan mengikuti tutorial cara mengatasi ghost touch yang ada di artikel ini.
Apa Itu Ghost Touch ?
Ghost Touch sendiri merupakan kosakata dari bahasa inggris yang artinya sentuhan hantu. Sentuhan hantu yang dimaksud disini adalah layar atau LCD pada smartphone android yang error dan sering bergerak-gerak sendiri meskipun tidak sedang disentuh.
Layar LCD yang bergerakgerak sendiri tentunya sangat mengganggu aktivitas yang dilakukan pada smartphone android kita. OLeh karena itu sebaiknya silahkan kamu mengikuti langkah-langkah seperti tutorial dibawah ini untuk mengatasi ghost touch yang terjadi pada smartphone android kamu.
Penyebab Ghost Touch Pada Smartphone Android
Ghost Touch atau istilah pada layar smartphone android yang bergerak-gerak sendiri tanpa ada sentuhan terjadi bukan secara tiba-tiba. Artinya terjadinya Ghost Touch pada smartphone android ada penyebabnya yaitu biasanya karena ada masalah pada hardware yang berada di di dalam casis di mesin smartphone android tersebut.
Nah dengan mengetahui apa yang menjadi penyebabnya maka tentunya kamu bisa mendapatkan sedikit gambaran mengenai apa yang harus kamu lakukan untuk memperbaiki Ghost Touch yang terjadi pada layar LCD smartphone android kamu.
Cara Mengatasi Ghost Touch Pada Layar Smartphone Android
Untuk mengatasi ghost touch yang terjadi pada layar smartphone android kamu, bisa kamu lakukan dengan beberapa cara seperti yang kami jelaskan diartikel ini. Nah dengan begitu kamu bisa memperbaikinya sendiri tanpa harus membawanya ke tempat servis. Berikut cara mengatasi ghost touch pada layar smartphone android.
Baterai Kehabisan Daya
Baterai yang kehabisan daya bisa menjadi salah satu yang menjadi penyebab terjadinya ghost touch pada layar smartphone android kamu. Pemaikaian smartphone android yang berlebihan hingga menyebabkan daya baterai habis hingga menyebabkan layar menjadi ghost touch sering terjadi pada pengguna smartphone android bahkan bukan hanya 1 atau 2 kali saja.
Oleh karena itu jika baterai pada smartphone android kamu telah kehabisan daya maka segera untuk cas agar daya baterai kembali pulih. Namun jika pada fisik baterai sudah menggelembung maka sebaiknya kamu menggantinya dengan menggunakan baterai yang masih baru atau normal.
Lakukan Restart Pada Smartphone Android
Salah satu cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi Ghost Touch yang terjadi pada smartphone android kamu yaitu dengan melakukan restart pada smartphone android kamu tersebut. Melakukan restart pada smartphone android ini bertujuan agat bisa merefresh penggunaan smartphone android menjadi 0 dan juga aggar bisa menstabilkan kembali kinerja Smartphone android kamu.
Layar Smartphone Terlalu Panas
Penggunaan smartphone yang berlebihan hingga berjam-jam dan akhirnya menyebabkan layar smartphone panas bisa menjadi salah satu penyebab terjadinya ghost touch pada layar smartphone android. Oleh karena itu sebaiknya atur penggunaan smarthone agar tidak terlalu lama dan jika layar smartphone terlalu panas maka silahkan kamu diamkan beberpa menit sehingga suhu smartphone kembali menjadi normal.
Selain itu kamu bisa mencoba menggunakan cara lain yaitu dengan memberikan tembaga pada bagian dalam casing smartphone android kamu. Hal itu bertujuan agar bisa meredam panas yang terjadi pada smartphone android ketika digunakan dengan waktu yang cukup lama hingga berjam-jam.
Bersihkan Pelindung Layar
Ghost touch bisa terjadi disebabkan karena hal yang sangat sepele yaitu karena layar pelindung atau tempered glass yang kotor. Banyaknya debu yang menempel pada pelindung layar menjadi penyebab permasalahan pada layar samrtphone yang sering bergerak-gerak sendiri. Oleh karena itu silahkan kamu bersihkan pelindung layar pada smartphone android kamu atau kamu juga bisa menggantinya dengan menggunakan tempered glass yang baru.
Charger Smartphone Yang Tidak Sesuai
Selain beberapa penyebab yang telah kami sebutkan diatas tadi, ghost touch juga bisa terjadi disebabkan karena Charger Smartphone yang tidak sesuai. Melalukan cas smartphone android dengan menggunakan Charger Smartphone yang memiliki tegangan tinggi mengakibatkan baterai tidak bisa menampung daya tegangan dari charger tersebut.
Nah hal inilah yang bisa menjadi penyebab kenapa ghost touch terjadi pada smartphone android kamu. Oleh karena itu sebaiknya kamu menggunakan charger bawaan jika kamu melakukan pengisian daya baterai pada smartphone kamu. Dan jangan sekali-kali kamu menggunakan charger kw karena bisa merusak baterai smartphone android kamu.
Mengatur Ulang Kalibrasi Layar
Cara mengatasi Ghost Touch Pada Layar Smartphone Android selanjutnya yaitu dengan mengatur ulang kalibrasi layar. Nah untuk langkah-langkah cara melakukan kalibrasi ulang pada layar smartphone android bisa kamu lakukan dengan menggunakan bantuan aplikasi yang bernama “Kalibrasi Layar Sentuh”.
Silahkan kamu install aplikasi “Kalibrasi Layar Sentuh” di google play store, setelah itu kamu hanya perlu melakukan instruksi yang ada pada aplikasi tersebut hingga proses kalibrasi berhasil. Nah jika proses kalibrasi berhasil maka aplikasi tersebut akan menampilkan nilai kalibrasi tersebut. Aplikasi tersbut juga bisa melakukan kalibrasi pada smartphone yang sudah di lakukan root.
Kerusakan Layar Atau LCD
Ghost touch pada layar smartphone android juga bisa terjadi karena adanya kerusakan pada layar atau LCD smartphone tersebut. Dalam hal ini bisa saja layar smartphone tersebut rusak karena terkena air yang bisa merembes dan masuk kedalam.
Nah jika kejadian ini terjadi pada smartphone android kamu maka yang harus kamu lakukan adalah segera mengganti layar atau LCD smartphone android kamu tersebut. Hal ini dilakukan karena agar air yang masuk kedalam LCD tersebut tidak masuk dan merusak hardware lainnya yang bisa mengakibatkan kerusakan yang fatal pada smartphone android tersebut.
Bersihkan CPU dan RAM
Membuka aplikasi yang berlebihan pada smartphone android hingga CPU dan RAM menjadi penuh bisa menjadi salah satu penyebab terjadinya ghost touch pada smartphone android kamu. Oleh karena itu sebaiknya kamu tidak berlebihan dalam menggunakan aplikasi dan mengurangi multitasking yang mengakibatkan penurunan performa pada smartphone android kamu.
Melakukan Reset Ulang
Jika semua cara diatas telah kamu lakukan namun ghost touch masih terjadi pada smartphone android kamu maka melakukan reset ulang pada smartphone android kamu menjadi satu-satunya cara untuk mengatasi ghost touch pada smartphone kamu.
Perlu kamu ketahui ketika kamu melakukan reset ulang pada smartphone android kamu maka semua data dan aplikasi akan terhapus. OLeh karena itu sebelum melakukan reset ulang sebiknya kamu melakukan back up terlebih dahulu dan menaruhnya data tersebut di Kartu SD / FlashDisk / Harddisk agar semua data dan aplikasi yang penting di smartphone android kamu tidak hilang. Dengan melakukan reset ulang maka performa pada smartphone kamu kembali seperti baru.
Penutup
Itulah beberapa cara mengatasi ghost touch pada layar smarthone android kamu. Silahkan kamu ikuti seperti tips-tips yang kami share diartikel ini. Terima kasih telah mengunjungi artikel terbaru angkasa.co.id,semoga apa yang telah kami share di artikel ini bisa mudah di pahami dan bermanfaat untuk pada pembaca setia angkasa.co.id. Dan jangan lupa baca juga artikel terbaru lainnya yang selalu kami update setiap hari.